Organisasi Kodim disusun dalam 4 (empat) Eselon dan Jabatan sebagai berikut :
  1. Eselon Pimpinan. Komandan Komando Distrik Militer, disingkat Dandim.
  2. Eselon Pembantu Pimpinan.
    • Kepala Staf Komando Distrik Militer, disingkat Kasdim.
    • Perwira Seksi Intelijen, disingkat Pasiintel.
    • Perwira Seksi Operasi, disingkat Pasiops.
    • Perwira Seksi Personel, disingkat Pasipers.
    • Perwira Seksi Logistik, disingkat Pasilog.
    • Perwira Seksi Teritorial, disingkat Pasiter.
    • Perwira Penghubung, disingkat Pabung (Untuk Kodim yang memiliki wilayah lebih dari 1 Kabupaten/Kota, tiap Kabupaten/Kota yang tidak terdapat Markas Kodim ditugaskan seorang Pabung), berkedudukan di Kabupaten/Kota tempat penugasannya. Pembentukannya sesuai kebutuhan yang didasarkan atas pertimbangan Pangkotama dan mendapat persetujuan dari Kasad.
  3. Eselon Pelayanan. Kepala Kelompok Tata Usaha dan Urusan Dalam, disingkat Kapoktuud.
  4. Eselon Pelaksana.
    • Komandan Komando Rayon Militer, disingkat Danramil.
    • Komandan Unit Intelijen Kodim, disingkat Danunitinteldim.

Post a Comment

Author Name

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.